Ketahui Kriteria Website yang Ideal untuk Perusahaan
Djendela ID - Di era kemajuan teknologi informasi seperti sekarang ini, memiliki website seolah menjadi keharusan tersendiri bagi sebagian kalangan, terutama untuk perusahaan. Tentu saja, keharusan itu bersanding erat dengan fungsi dari website yang bisa dimanfaatkan untuk berbagai keperluan, mulai dari company profile, branding, penjualan, dan beragam fitur dan kegunaan lainnya.
Namun, dibalik pentingnya sebuah website untuk perusahaan, ternyata ada kriteria khusus yang harus diperhatikan sebelum Anda membuat website perusahaan. Kriteria yang dimaksud bertujuan untuk mencapai idealitas website yang baik untuk perusahaan. Lalu, sapa saja sih kriteria sebuah website hingga layak disebut ideal untuk segala keperluan perusahaan?
3 Kriteria Website yang Ideal untuk Perusahaan
Sahabat sekalian, bagi Anda yang saat ini sedang memimpin perusahaan atau sedang merintis usaha, Anda bisa mulai melirik untuk membuat sebuah website dengan memperhatikan kriteria-kriteria berikut ini:
Tampilan web yang simpel dan responsive
Kriteria pertama yang perlu Anda perhatikan dalam membuat website perusahaan, yaitu berkaitan dengan penampilan. Agar kriteria website yang ideal untuk perusahaan terpenuhi, pastikan tampilan web benar-benar simpel. Ya benar, simpel saja. Tidak perlu tampilan yang rumit, penuh warna, dan navigasi yang membingungkan, karena Anda sedang tidak pamer kemampuan mengoprek script web.
Selain tampilan yang simpel, pastikan template web memiliki fitur responsive. Fitur ini memungkinkan seseorang yang mengakses website Anda mendapatkan suguhan tampilan yang support dengan device masing-masing, misalnya laptop atau akses via HP. Dengan kedua unsur inilah, Anda pun bisa membuat navigasi yang simpel dan memudahkan seseorang ketika mengakses.
Perhatikan kecepatan website
Kriteria berikutnya yang tidak boleh Anda abaikan adalah terkait kecepatan website perusahaan Anda. Ayolah, setiap dari kita menginginkan segala sesuatunya cepat, bukan? Jangan sampai tujuan Anda membuat website perusahaan menjadi tidak berguna karena web sangat lambat, sehingga menjadikan orang menutup halaman web sebelum informasi diserap sempurna. Maka dari itu, pastikan website Anda memiliki kecepatan yang baik sebagai kriteria website yang ideal untuk perusahaan.
Mengintegrasikan layanan dengan konten relevan
Sahabat sekalian, saat ini sedang trend membuat sebuah company profile yang terintegrasi dengan konten yang relevan di satu website. Trend ini cukup menarik, hal mana Anda bisa membuat website yang di dalamnya sudah memuat profil, fitur layanan, dan juga konten-konten yang relevan dengan layanan atau produk yang Anda jual.
Misalnya, perusahaan Anda bergerak di bidang penjualan komputer dan laptop. Maka di dalam website perusahaan, Anda bisa memuat informasi profil perusahaan, penjualan, serta artikel-artikel seputar laptop. Dari artikel-artikel (blog) itu, kemudian Anda integrasikan dengan sebuah link internal yang mengarah ke penjualan produk laptop.
Asyiknya, ketika artikel-artikel di website Anda ini menempati posisi yang bagus di mesin pencari, secara tidak langsung bisa mendongkrak penjualan produk di website Anda sendiri, bukan?
Miliki Segera Website yang Ideal untuk Perusahaan dengan Layanan Datamaya
Dengan beragam keunggulan yang ditawarkan, pastinya website akan menambah daya dongkrak sebuah perusahaan. Maka, tidak perlu berpikir panjang untuk memiliki website perusahaan dengan sesegera mungkin.
Kabar baiknya, bagi Anda yang masih kesulitan membuat website yang ideal untuk perusahaan, Anda bisa menggunakan layanan digital agency dari Datamaya.com. Dengan memanfaatkan layanan pembuatan website perusahaan dari Datamaya, Anda bisa memiliki website dengan fitur dan keunggulan yang sangat ideal demi menunjang aktivitas perusahaan.
Digital Agency Jakarta satu ini menawarkan sebuah website ideal dan premium, namun harganya tidak bikin kantong bolong. Apalagi dengan memperhatikan kriteria seperti tampilan yang responsive, user dan Google friendly, hingga fitur e-commerce yang bisa dimanfaatkan untuk penjualan. Anda pun tidak perlu khawatir untuk mengelolanya, karena Datamaya akan menyuguhkan halaman admin yang mudah dipahami dan digunakan oleh orang awam sekalipun.
Selengkapnya bisa kunjungi https://www.datamaya.com.
Sahabat sekalian, demikianlah ulasan kami mengenai kriteria website yang ideal untuk perusahaan. Pastikan Anda memperhatikan kriteria di atas agar website perusahaan Anda maksimal; termasuk memilih jasa pembuatan website dari Datamaya.
0 Response to "Ketahui Kriteria Website yang Ideal untuk Perusahaan"
Posting Komentar